Posisi normal bayi dalam kandungan mendekati hari persalinan adalah kepalanya yang dekat dengan jalan lahir. Apabila posisi kepala bayi adalah di atas rahim dan bagian tubuh bawahnya berada di bawah rahim, kondisi tersebut adalah ciri bayi sungsang dalam kandungan. Kondisi semacam ini biasanya akan dipastikan pada usia kehamilan 35 atau 36 bulan. Pada posisi yang normal, Ibu juga bisa merasakan cegukan bayi di bagian bawah pusar. Hal tersebut menjadi tanda bahwa posisi bayi sudah siap lahir. Apabila mendekati hari persalinan, posisi bayi masih sungsang biasanya dokter akan melakukan tindakan untuk mengubah posisi bayi seperti melalui ECV atau external cephalic version.
Posisi bayi sungsang yang bisa dialami ibu hamil adalah bagian bokong bayi yang memasuki jalan lahir terlebih dahulu. Posisi tersebut biasanya disebabkan lutut bayi yang menekuk seperti orang sedang jongkok. Ibu hamil dapat merasa tidak nyaman apabila posisi bayi dalam kandungannya sungsang. Salah satunya adalah nyeri dan tidak nyaman pada bagian bawah tulang rusuk. Posisi bayi sungsang juga dapat dirasakan ibu hamil seperti tendangan bayi di sekitar kandung kemih. Bayi sungsang dengan posisi kepala yang berada di bawah diafragma juga dapat menyebabkan napas terengah-engah. Dokter kandungan biasanya dapat mengetahui posisi bayi dengan merasakan beberapa bagian perut ibu hamil. Untuk memastikan posisi bayi, dokter akan menganjurkan pemeriksaan USG.
Posisi bayi akan bergerak dengan kepala di bagian bawah pada saat mendekati masa persalinan. Namun ada posisi bayi sungsang yang sering ditemui yaitu letak salah satu kaki bayi yang dekat dengan jalan lahir. Melahirkan bayi sungsang tersebut memiliki risiko yang berbahaya seperti bayi terjebak di jalan lahir. Apabila tidak memungkinkan untuk persalinan normal, dokter akan melakukan operasi caesar untuk mengurangi risiko pada bayi maupun ibu. Pemeriksaan dokter dan USG diperlukan untuk mengetahui posisi bayi. Jika terlihat ciri bayi sungsang, maka bisa dilakukan berbagai tindakan untuk mengubah posisi tersebut. Jadi saat mendekati hari persalinan, posisi kepala bayi ada di bawah dan menjadi yang paling dekat dengan jalan lahir dari bagian tubuh lainnya.