Buah manggis memiliki manfaat yang bagus untuk kesehatan, bahkan saat ini sudah banyak digunakan di bidang kecantikan. Manggis memiliki manfaat untuk mencegah berbagai macam gangguan kesehatan hingga penyakit serius seperti kanker dan lain sebagainya.
Cara Budidaya Pohon Buah Manggis
Buah manggis itu sendiri memang cocok di daerah tropis serta cukup mudah dan murah untuk dibudidayakan. Jika Anda tertarik, berikut ini cara dan tips membudidayakan pohon buah manggis, antara lain:
- Manggis cocok ditanam di dataran rendah dengan suhu 22-32 derajat celcius
- Pembibitan manggis bisa dilakukan dengan dua cara yaitu pembibitan melalui biji dan vegetatif (cangkok, stek, sambung pucuk, penempelan)
- Sebaiknya penanaman dilakukan sebelum musim hujan dan lahan harus dibersihkan dari pepohonan lain, semak-semak, rumput dan lain sebagainya
- Jarak ideal antar lubang penanaman adalah 10×10 cm dengan ukuran lubang 40x40x40 cm
- Metode pengairan bisa menggunakan irigasi tetes atau bantu gembor
Nah, itulah beberapa tips dalam penanaman budidaya pohon buah manggis. Budidaya manggis juga bisa dipadukan dengan pohon pisang, jarak tanam 2,5×2,5 m sehingga saat panen bisa mendapatkan dua macam buah. Semoga bermanfaat.